Sea Quill Blog Contest

Seoconia - Acer Iconia SEO Contest
Internet Sehat

Meningkatkan Kualitas Diri di Semester Akhir


Ketika memasuki semester akhir, tentu perasaan akan lebih lega karena waktu kita akan lebih longgar daripada biasanya. Biasanya sangat sibuk dengan perkuliahan sehari penuh, sekarang punya banyak waktu luang yang bisa dimanfaatkan. Tentu ini sangat bagus, seluruh perkuliahan telah terlampaui dan beberapa saat waktu akan tertuju pada inti dari pengaplikasian ilmu yang telah kita dapat saat perkuliahan. Benar sekali, skripsi namanya.
            Tetap lega rasanya ketika kita sedang melaksanakan skripsi. Dapat dirasakan, dimana semester sebelumnya yang disibukkan dengan penyusunan proposal skripsi saat tugas kuliah menumpuk, seminar proposal dan disetujui. Sambil menyelesaikan tugas akhir ini dan menunggu waktu saatnya dipaparkan didepan penguji sekaligus saat dimana gelar Sarjana diberikan, terdapat waktu yang bisa digunakan dengan maksimal bermanfaat.

Perluas wawasan
            Isi hari-hari dengan membaca, membaca dan terus membaca. Buku adalah teman belajar kita. Daripada menganggur dan mencari kesibukan yang tidak penting, meningkatkan pengetahuan tentu lebih baik. Dunia yang penuh dengan misteri ini memang sangat menarik untuk digali lebih jauh. Bagaimana orang-orang cerdas di luar sana mampu berkontribusi dalam menciptakan peradaban yang maju, peristiwa-peristiwa yang membawa kehidupan masyarakat dalam pengaruhnya hingga saat ini, menciptakan pribadi yang berkualitas dan berinovasi ditengah orang-orang biasa, inilah saatnya untuk mendapatkan informasi tentang itu semua.
            Mampir saja ke perpustakaan kota, jarang-jarang kan bisa mampir kesana? Selain perpustakaan kampus yang mayoritas berfokus pada kajian studi kuliah kita, perpustakaan kota memberikan pengetahuan dengan buku-buku yang lebih umum. Saat ini sudah mulai bermunculan perpustakaan yang disediakan baik oleh pemerintah maupun swasta. Di sekitar solo saja, telah muncul tiga perpustakaan baru untuk umum. Sambil menambah wawasan, tentu bisa memperluas relasi dengan orang-orang baru, bukan?


Bergabung dengan komunitas
            Keahlian yang dimiliki seperti musik, jurnalistik dan olahraga memang perlu saluran. Dengan bergabung dengan komunitas, tentu akan memberikan pengalaman dimana kita dapat menunjukkan kemampuan di depan umum, berinteraksi dan berbagi pengalaman dengan orang-orang yang memiliki kesukaan yang sama. Di masa menunggu seperti saat ini, berpartisipasi dalam komunitas memberikan waktu bagi kita untuk meningkatkan kemampuan. Telah muncul banyak sekali komunitas di setiap kota yang memiliki agenda aktifitas yang berbeda-beda. Agenda untuk mempererat hubungan denga komunitas sejenis di luar kota tentu juga ada. Mendapatkan teman-teman baru, tentu sudah pasti. Semakin kenal dengan banyak orang, semakin banyak kesempatan yang akan didapat.

Belajar hal yang baru
            Di waktu seperti saat ini, akan ada cukup waktu untuk belajar yang baru. Meningkatkan kualitas diri dalam keahlian-keahlian seperti fotografi, melukis, memasak, dan membuat karya tulis tentu sangat bermanfaat. Dengan meningkatkan keahlian baru, diharapkan kita akan menjadi manusia yang bisa dibutuhkan dan diandalkan. Sudah pasti, dengan keahlian ini kita akan lebih memperoleh posisi ditengah masyarakat.

Menambah uang saku
            Yap! Waktu yang luang ini bisa dimanfaatkan untuk mendapatkan pekerjaan. Ketika sedang tidak diburu waktu yang padat, pasti akan lebih menyenangkan. Berbagai macam pekerjaan dengan sistem part time masih banyak karena memang itu memberi kesempatan bagi mahasiswa untuk bekerja tanpa mengganggu perkuliahannya. Perlu dipertimbangkan agar tetap menjaga kondisi tubuh dalam melaksanakan part time job, khususnya yang jam kerjanya hingga malam. Disarankan untuk memilih waktu yang fleksibel, sore hari contohnya. Dengan memilih waktu sore hari, pagi bisa digunakan untuk aktifitas lain dan malam tetap cukup istirahat. Bekerja dengan menurut hobi atau ilmu dari kuliah tentu akan lebih mudah dalam melaksanakannya, bahkan kita juga dapat passion-nya. Jika bisa bekerja sesuai yang diingginkan, tentu akan membuat ringan dalam melaksanakannya.

            Semoga beberapa tips diatas mampu membantu teman-teman semester akhir yang sudah memiliki waktu longgar untuk menggunakannya dengan kegiatan-kegiatan yang membangun diri. Bagi yang sedang menunggu wisuda, saya ucapkan selamat mendapatkan gelar kesarjanaannya. Begitu juga dengan yang menunggu waktu ujian skripsi setelah proses bimbingan selesai, semoga semua berjalan lancar.
            Mari berkegiatan!        

0 comments:

Mengenai Saya

Foto saya
The writer has attention towards Linguistics. It makes him focus on Linguistic research since he was in Bachelor Degree. He is now studying in Master of Linguistics. He is a researcher staff and Literature Division in "Balai Penelitian dan Kajian Sosial". He always watches and participates in many events, then writes them in this blog. He also develops his talent in music with Solo Jazz Society, a Jazz community in Solo, Indonesia. So, enjoy....!! Thanks

Lakstian on Twitter

Follow vilyalakstian on Twitter

Partners

Chat


ShoutMix chat widget

Who's visiting here?

Watch the time...


counter